Tarif Sewa Truk TheLorry 2024: Wing Box, Fuso, CDD & CDE

Tarif Sewa Truk TheLorry – Keberadaan TheLorry sebagai perusahaan logistik yang menawarkan sesuatu yang beda menjadi angin segar di industri ekspedisi. Bahkan bisa dibilang memberikan solusi baru bagi masyarakat yang sedang membutuhkan kendaraan baik itu pick up / truk untuk angkut barang.

Yah, TheLorry sendiri menyediakan jasa sewa truk sebagai armada yang mungkin saat ini paling banyak digunakan sebagai kendaraan niaga. Mampu membawa barang banyak dalam sekali angkut, merupakan kelebihan dari jenis kendaraan yang satu ini. Tidak heran apabila saat pindah rumah atau mengangkut banyak barang truk menjadi andalan.

Menjadi solusi terbaik ketika ada masyarakat yang membutuhkan kendaraan truk untuk angkut barang / paket dalam jumlah besar dan banyak. Setidaknya sebagai masyarakat kita bisa langsung menyewa truk untuk kebutuhan tersebut di TheLorry.

Bahkan cara pesan truk TheLorry sendiri bisa dibilang cukup mudah mengingat platform ini memberikan kemudahan dalam hal pemesanan menggunakan aplikasi. Dengan begitu kebutuhan akan kendaraan truk jelas akan mudah terpenuhi untuk saat ini.

Namun meskipun terbilang membantu. Akan tetapi banyak dari masyarakat yang lantas bertapa apa saja jenis truk yang disediakan TheLorry serta berapa harga / tarif sewa Truk TheLorry. Mengenai masalah tersebut, kalian bisa langsung simak penjelasan kami di bawah ini.

Jenis Layanan Sewa Truk TheLorry

Sewa truk memang merupakan layanan yang cukup membantu, namun saat ini mungkin bisa dibilang tidak terlalu banyak perusahaan yang menyediakan layanan ini. Namun TheLorry yang merupakan perusahaan Moving asal Malaysia ini berani memberikan pembeda di Indonesia dengan menawarkan jasa sewa truk.

Bahkan bisa dikatakan tarif sewa truk TheLorry pun masih terbilang relatif terjangkau di kelasnya. Tidak heran apabila sekarang nama TheLorry sudah cukup dikenal banyak masyarakat terutama di wilayah Jabodetabek, Bandung, Jogja, Surabaya, Semarang dan Bali.

Layanan sewa truk TheLorry sendiri merupakan salah satu produk unggulan yang disediakan perusahaan ini. Bahkan tidak tanggung-tanggung, dalam memberikan pelayanan terbaiknya. TheLorry juga memberikan beberapa jenis layanan sewa truk. Apa saja itu?

LTL (Less Truck Load)

Jenis pertama adalah LTL (Less Truck Load) atau istilah lainnya merupakan sewa gabungan. Dimana layanan sewa truk LTL ini merupakan jenis sewa truk kolektif dengan penyewa lainnya. Dan dalam penyewaannya, jenis layanan ini setidaknya akan selalu memperhitungkan:

  • Jenis barang yang akan dikirim
  • Berat barang
  • Volume barang

FTL (Full Truck Load)

FTL / Full Truck Load adalah jenis sewa truk TheLorry yang dapat kalian gunakan / manfaatkan juga. Dimana sesuai dengan namanya, jenis ini memungkinkan penyewa bisa memberikan muatan penuh pada truk yang disewa dan akan lebih cocok untuk jasa pindahan.

Varian Truk TheLorry

Sementara itu, untuk meningkatkan kepuasan para pelanggan / pengguna TheLorry. Setidaknya dengan tarif sewa truk TheLorry yang relatif terjangkau, ada beberapa tipe truk yang bisa digunakan / di sewa seperti

  • Truk Wing Box
  • Truk Fuso
  • Truk CDD (Long 6 Ton, 4 Ton)
  • Truk CDE

Tentunya dengan adanya pilihan jenis truk tersebut akan memungkinkan para pengguna / pelanggan bisa menyesuaikan dengan barang bawaan yang akan diangkut. Dengan begitu meminimalisir budget yang membengkak dapat di hindari.

Tarif Sewa Truk TheLorry Update Terbaru

Setelah mengetahui apa saja jenis layanan sewa truk TheLorry dan juga jenis truk yang dapat dipesan / disewa. Berikut ini adalah daftar lengkap harga / tarif sewa truk TheLorry terbaru untuk bisa dijadikan sebagai referensi.

1. Truk Fuso

Truk Fuso mungkin akan lebih cocok untuk kalian yang ingin menyewa ketika membutuhkan mobil dengan muatan besar. Tak heran jika layanan ini paling sering di sewa oleh corporate / perusahaan-perusahaan besar. Daya angkut maksimal truk Fuso antara 7 – 8 ton.

RutePerkiraan Jaram (KM)Tarif Harga Sewa
Jakarta ke Bogor50Rp 1.500.000
Jakarta ke Bandung148Rp 2.500.000
Jakarta ke Yogyakarta559Rp 6.800.000
Jakarta ke Sidoarjo778Rp 7.900.000
Bandung ke Jakarta231Rp 2.500.000
Bandung ke Semarang433Rp 5.600.000
Semarang ke Depok454Rp 6.050.000
Semarang ke Sukabumi585Rp 7.300.000
Surabaya ke Indramayu627Rp 7.300.000
Surabaya ke Karawang720Rp 7.900.000
Source: https://thelorry.com/id/blog/daftar-harga-sewa-truk-thelorry/

2. Truk Wing Box

Bagi para pelaku usaha yang ingin lebih mudah dalam hal bongkar muat barang. Mungkin akan lebih cocok memilih truk wing box. Pasalnya truk jenis ini sudah dilengkapi dengan box besar di belakang dengan daya angkut hingga 15 – 20 ton.

Menariknya di bagian samping terdapat konfigurasi pintu yang mudah dibuka bahkan di sisi belakang pun sudah diberikan pintu untuk memudahkan proses bongkar dan muat. Dan berikut adalah tarif harga sewa truk TheLorry tipe Wing Box

RutePerkiraan Jarak (KM)Tarif Harga Sewa
Jakarta ke Bogor50Rp 1.800.000
Jakarta ke Bandung148Rp 2.500.000
Jakarta ke Yogyakarta559Rp 7.300.000
Jakarta ke Sidoarjo778Rp 8.400.000
Bandung ke Jakarta231Rp 4.300.000
Bandung ke Semarang433Rp 6.100.000
Semarang ke Depok454Rp 6.550.000 
Semarang ke Sukabumi585Rp 7.500.000
Surabaya ke Indramayu627Rp 7.800.000 
Surabaya ke Karawang720Rp 8.400.000
Source: https://thelorry.com/id/blog/daftar-harga-sewa-truk-thelorry/

3. Truk CDD

Tak berbeda jauh dari jenis Truk Fuso, Truk CDE secara garis besar sama seperti Fuso. Pembeda utamanya jelas ada pada sektor daya angkut / kapasitas angkut yang lebih sedikit yakni hanya 4 – 6 ton.

Truk jenis CDE sendiri datang dengan konfigurasi 2 roda depan dan 4 roda belakang. Adapun tarif sewa truk TheLorry di wilayah Jabodetabek mulai dari Rp600.000 per kilometer. Sedangkan di bawah ini adalah tarif sewa luar kota.

CDD 4 Ton

RutePerkiraan Jarak (KM)Tarif Harga Sewa
Jakarta ke Bogor50Rp 950.000
Jakarta ke Bandung148Rp 1.500.000
Jakarta ke Yogyakarta559Rp 3.650.000
Jakarta ke Sidoarjo778Rp 4.200.000
Bandung ke Jakarta231Rp 1.500.000
Bandung ke Semarang433Rp 3.000.000
Semarang ke Depok454Rp 3.050.000
Semarang ke Sukabumi585Rp 3.700.000
Surabaya ke Indramayu627Rp 3.850.000
Surabaya ke Karawang720Rp 4.100.000
Source: https://thelorry.com/id/blog/daftar-harga-sewa-truk-thelorry/

CDD Long 6 Ton

RutePerkiraan Jarak (KM)Tarif Harga Sewa
DestinasiEstimasi Jarak (Km)Harga
Jakarta ke Bogor50Rp 1.100.00
Jakarta ke Bandung148Rp 1.800.000
Jakarta ke Yogyakarta559Rp 3.950.000
Jakarta ke Sidoarjo778Rp 4.700.000
Bandung ke Jakarta231Rp 1.800.000
Bandung ke Semarang433Rp 3.300.000
Semarang ke Depok454Rp 3.650.000
Semarang ke Sukabumi585Rp 4.050.000
Surabaya ke Indramayu627Rp 4.600.000
Surabaya ke Karawang720Rp 4.200.000
Source: https://thelorry.com/id/blog/daftar-harga-sewa-truk-thelorry/

4. Truk CDE

Bila membutuhkan truk dengan daya angkut tak lebih dari Truk CDD seperti kami sampaikan di atas. Maka memilih jenis truk CDE menjadi hal yang tepat. Pasalnya truk engkel ini lebih cocok digunakan untuk muatan yang sedang.

Memiliki konfigurasi 2 roda depan & 2 roda belakang, truk CDE memiliki model bak dan box jadi bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Adapun tarif sewa truk CDE TheLorry untuk wilayah Jabodetabek mulai dari Rp280 ribu rupiah per km.

Sementara di bawah ini adalah tarif sewa truk CDE TheLorry untuk wilayah luar kota.

RutePerkiraan jarak (KM)Tarif Harga Sewa
Jakarta ke Bogor50Rp 700.000
Jakarta ke Bandung148Rp 1.400.000
Jakarta ke Yogyakarta559Rp 3.350.000
Jakarta ke Sidoarjo778Rp 3.850.000
Bandung ke Jakarta231Rp 1.400.000
Bandung ke Semarang433Rp 2.800.000
Semarang ke Depok454Rp 3.000.000
Semarang ke Sukabumi585Rp 3.400.000
Surabaya ke Indramayu627Rp 3.550.000
Surabaya ke Karawang720Rp 3.750.000
Source: https://thelorry.com/id/blog/daftar-harga-sewa-truk-thelorry/

Harga / tarif sewa truk TheLorry di atas dapat berubah sewaktu-waktu.

Kesimpulan

Dari penjelasan singkat di atas, jelas semakin besar / daya muat / kapasitas muat dari truck yang akan kalian sewa. Tentu saja tarif sewa yang harus dikeluarkan sedikit lebih mahal dibandingkan dengan truk yang memiliki daya angkut sedang / kecil.

Kiranya cukup sekian penjelasan terbaru dari kuriran.id terkait harga tarif sewa truk TheLorry yang kali ini dapat kami bagikan. Semoga apa yang sudah kami sampaikan bisa bermanfaat dan membantu.

Sumber Gambar: kuriran.id