Daftar GoSend Sameday 2024 : Syarat & Cara Registrasi

Daftar GoSend Sameday – Ingin punya penghasilan tambahan yang tidak terlalu menyita waktu tapi hasil nya lumayan? Daftar sebagai Driver GoSend Sameday mungkin adalah pilihan terbaik.

Disini kalian hanya perlu menjalankan tugas berupa menjemput dan mengantar barang dari satu lokasi ke lokasi lainnya. Hampir sama seperti Kurir paketan JNE, SiCepat, Anteraja dan lain sebagainya.

Tapi untuk Driver GoSend Sameday ini barang atau paket yang perlu di anter harus dijemput sendiri ke alamat pengirim, setelah itu baru di antar ke alamat penerima. Kurang lebih seperti itu mekanisme nya.

Setelah mengetahui jobdesk nya tidak terlalu susah, mungkin banyak dari kalian yang tertarik daftar GoSend Same Day? Jika demikian, kalian bisa simak informasi terkait syarat, cara hingga proses rekrut Driver GoSend di bawah ini.

Daftar GoSend Sameday

Daftar GoSend Sameday

GoSend merupakan salah satu jasa pesan antar berskala kecil dari PT Gojek Indonesia. Jadi, selain layanan GoRide, GoCar dan GoClean, PT Gojek Indonesia juga menyediakan fasilitas GoSend untuk masyarakat luas.

Selain memberikan manfaat bagi pengguna jasa GoSend, bagi kalian yang ingin mendapatkan income tambahan juga bisa bekerjasama dengan cara daftar GoSend Sameday. Jadi, dari kerjasama ini nantinya kalian bakal mendapatkan pesanan dari berbagai eCommerce maupun Online Shop yang sudah terdaftar sebagai Merchant Gojek.

Semakin banyak pesanan yang diterima, maka semakin besar juga Fee yang diperoleh para Mitra GoSend Sameday. Selain jumlah pesanan, jarak lokasi penerima maupun pengirim juga menjadi salah satu penentu tarif GoSend Sameday.

Lalu bagaimana cara kerja GoSend Sameday? Jadi, setiap Driver GoSend Sameday nantinya diminta menjemput sekaligus mengirim barang atau paket ke penerima dalam waktu 1 hari kerja.

Biasanya setiap hari nya GoSend Sameday akan menjemput paket ke 6 – 8 lokasi. Setelah itu baru di kirim ke lokasi atau alamat penerima. Estimasi yang diberikan jasa GoSend Sameday adalah 4 sampai 8 jam.

Apabila bisa menjemput dan mengirim barang lebih banyak, maka semakin banyak juga uang jasa yang diperoleh. Jadi, persentase pendapatan setelah daftar GoSend Sameday sudah ditentukan oleh pihak Gojek.

Dalam menentukan hal tersebut pastinya Gojek sudah mempertimbangkan banyak hal yang tidak merugikan satu sama lain dan memberi keuntungan yang adil. Terbukti, banyak orang yang berminat daftar GoSend Sameday.

Sebagian besar dari mereka memilih daftar GoSend Sameday adalah untuk mencari penghasilan tambahan. Tapi ada juga Driver GoSend Sameday yang justru menjadikan profesi ini sebagai mata pencaharian utama.

Untuk kalian yang ingin mendaftar sebagai salah satu mitra GoSend Sameday, maka terlebih dahulu wajib memenuhi beberapa syarat dan ketentuan sebagai berikut :

  • Belum pernah terdaftar sebagai Mitra Gojek sebelumnya
  • Satu akun hanya berlaku untuk satu Driver dan satu kendaraan
  • Pria / Wanita berusia minimal 18 tahun maksimal 65 tahun
  • Memiliki eKTP
  • Memiliki SIM C / SIM D Asli (masih berlaku)
  • Memiliki STNK dan SKPD Asli (Pajak 5 tahunan hidup)
  • SKCK Asli / Fotokopi SKCK sudah di legalisir
  • Memiliki Rekening Bank
  • Sepeda Motor yang dimiliki maksimal berusia 8 tahun (dihitung dari tahun registrasi)
  • Kapasitas mesin Motor tidak boleh mencapai 250cc
  • Wajib Sepeda Motor 4 Tak
  • Bukan Sepeda Motor jenis Trail, Sport dan Touring
  • Memiliki smartphone Android minimal OS Android 8.0 dengan RAM 2 GB serta kuota internet
  • Email aktif
  • Nomor HP Aktif

Apabila sudah menyiapkan semua syarat diatas, selanjutnya mari kita simak pembahasan seputar tata cara daftar GosSend Sameday. Jadi, proses registrasi seluruhnya dilakukan secara Online, pertama-tama kalian perlu melengkapi formulir pendaftaran nya disini.

Pada pengisian formulir daftar GoSend Sameday kalian akan diminta mencantumkan nama lengkap, alamat, tempat tanggal lahir, foto SIM, foto STNK, foto SKPD, foto buku rekening dan foto diri. Jika sudah, tinggal klik Kirim.

Kemudian pihak Gojek akan mengecek data pendaftaran yang kalian kirimkan. Apabila data tersebut memenuhi kriteria sebagai Mitra GoSend Sameday, maka pihak Gojek bakal mengirimkan Email atau WhatsApp berisi jadwal seleksi tahap selanjutnya.

Untuk yang menerima Email maupun WhatsApp, silahkan datang ke lokasi sesuai jadwal (hari, tanggal & jam). Sedangkan bagi yang belum lolos tahap administrasi (kelengkapan data & berkas) silahkan coba lagi di lain kesempatan.

Setelah memenuhi kelengkapan data, biasanya akan ada sesi interview atau wawancara dengan pihak Gojek. Pada tahap ini kalian akan diminta menjelaskan kepribadian secara singkat, pengalaman kerja, tata tertib berkendara, dan lain sebagainya.

Jika seleksi ini lolos, maka tinggal menunggu informasi selanjutnya dari pihak Gojek mengenai ketentuan upah, jam kerja, jadwal pemberangkatan dan penerimaan seragam Gojek. Jika sudah seperti itu, artinya kalian sudah berhasil daftar dan diterima sebagai Driver GoSend Sameday.

Setelah mengetahui informasi syarat hingga cara daftar GoSend Same Day, selanjutnya perlu kami informasikan bahwa proses rekrutmen Mitra GoSend Sameday dilakukan berdasarkan kebutuhan setiap wilayah.

Proses daftar GoSend Sameday juga bisa dibuka dan ditutup kapan saja, tanpa adanya pemberitahuan khusus. Jika ingin mencoba daftar GoSend Sameday, maka kalian tinggal lengkapi formulir registrasi yang telah kami sajikan diatas.

KESIMPULAN

Demikianlah informasi dari Kuriran.id soal syarat daftar GoSend Sameday. Selain itu, diatas kami juga membahas soal cara registrasi hingga proses rekrut Driver GoSend Sameday baru. Silahkan di coba bagi kalian yang sedang mencari pekerjaan maupun kalian yang sedang butuh pekerjaan sampingan guna memenuhi kebutuhan sehari-hari.